Ambon,Edarinfo.com-Kabupaten Seram Bagian Barat (SBB) resmi menjadi tuan rumah Kejuaraan Daerah (Kejurda) Tinju Amatir 2025 yang akan digelar di Kota Piru, ibu kota SBB, pada bulan Mei mendatang.
Hal ini di sampaikan oleh Bupati Seram Bagian Barat Ir.Asri Arman Usai Menghadiri Halal Bi Halal DPW PKS Maluku di Hotel Santika Ambon.minggu 20/04/2025.
Kejuaraan Bupati Cup 2025 Peserta terdiri dari 11 kabupaten/kota di Provinsi Maluku, masing-masing mengirimkan satu sasana tinju terbaik, tujuan meningkatkan prestasi atlet tinju muda mempererat solidaritas antar daerah Memperkuat pembinaan olahraga tinju di Provinsi Maluku.
Bupati SBB, Asri Asman, menyatakan kesiapan penuh daerahnya dalam menggelar turnamen ,Koordinasi teknis dengan Pertina Maluku dan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Maluku telah dilakukan Akomodasi untuk peserta, termasuk makan dan tempat tinggal, akan disiapkan oleh panitia dengan menempatkan peserta di rumah-rumah warga
“Harapan bupati SBB Kejurda ini menjadi ajang pemacu semangat dan prestasi para atlet tinju muda di daerah, serta menjadi awal kebangkitan olahraga tinju di SBB yang telah melahirkan petinju-petinju berbakat.” Ujar Bupati SBB .(*)