Sosok, Edarinfo.com – Di tengah hiruk-pikuk dunia pendidikan yang sering kali terjebak pada tuntutan akademik, nama Novian Perdana Putra atau yang akrab disapa Pak Iyan muncul sebagai sosok yang membawa warna berbeda. Bagi sebagian orang, pendidikan anak usia dini mungkin sekadar tahap awal belajar mengenal calistung dan bermain. Namun bagi Pak Iyan, PAUD adalah pondasi paling penting dalam meletakkan dasar kesehatan mental anak.

“Anak tidak hanya butuh diajari, mereka juga butuh ditemani, dipahami, dan dimengerti,” jelasnya dalam sesi wawancara bersama awak media kami, Senin, (17/11/25).

Keyakinan itu tidak datang tiba-tiba. Novian memulai perjalanannya bukan dari ruang kelas, melainkan dari dunia korporasi. Sebelumnya pernah bekerja di salah satu perusahaan Teh Nasional, ia menjalani rutinitas yang stabil namun terasa hambar di hati. Ada panggilan lain yang kemudian ia temukan saat bersentuhan dengan dunia pendidikan anak usia dini. Dari sana, hidupnya berubah arah.

Berangkat dari Keprihatinan pada Kesehatan Mental Anak

Di lapangan, Pak Iyan melihat banyak hal yang membuatnya gelisah. Ia menyaksikan anak-anak yang secara akademik terlihat baik, namun secara emosional tidak stabil. Ada yang mudah marah, mudah takut, cepat menyerah, atau sulit mengekspresikan perasaannya. Yang lebih memprihatinkan, banyak orang tua tidak menyadari bahwa itu tanda-tanda anak sedang membutuhkan ruang aman.

“Anak usia dini itu seperti kertas putih, mudah ditulis dan dihapus, tetapi rentan sobek,” tutur Pak Iyan.

Ia melihat bahwa tantangan terbesar bukan sekadar mendidik anak, tetapi mengedukasi orang tua bahwa kesehatan mental bukan sesuatu yang layak diabaikan, melainkan kebutuhan dasar bagi anak yang perlu diperhatikan.

Dari sanalah misi sosialnya dimulai. Sebagai seorang guru, ia ingin memastikan bahwa setiap anak yang datang ke sekolahnya merasakan lingkungan belajar yang aman secara emosional, bukan hanya nyaman secara fisik.

Pak Iyan saat mengajar di TK AIUEO SAMARA

Menggabungkan Pendidikan dengan Hypnotherapy, NLP dan Coaching

Hal yang membuat Pak Iyan berbeda adalah pendekatan pendidikannya. Ia mendalami keilmuan Hypnotherapy, Neuro Linguistic Programming (NLP), dan Coaching, lalu memadukannya dengan praktik pembelajaran di lingkungan PAUD. Di tangan Pak Iyan, teknik-teknik ini bukan untuk “menghipnosis” anak, melainkan untuk memahami mereka dengan lebih lembut, tepat, dan tanpa memberikan label.

“Ketika ada anak yang super aktif di kelas, bisa jadi itu bukan sebuah kenakalan, tapi cara dia untuk mencari perhatian. Tugas pendidik adalah mendampingi, bukan memarahi,” jelasnya.

Dengan pendekatan NLP, ia membantu guru memahami pola komunikasi anak dan orangtua. Dengan Coaching dan Hypnotherapy, ia membimbing orang tua untuk belajar memahami cara bekomunikasi yang tepat dengan anak, sehingga bisa berdampak positif untuk anak tersebut.

Hasilnya? Banyak anak yang awalnya sulit berinteraksi perlahan menjadi lebih percaya diri. Banyak orang tua yang awalnya keras berubah menjadi lebih hangat.

Membangun Lembaga Pendidikan yang Aman Secara Psikologis

Sebagai pendiri TK AIUEO SAMARA, Pak Iyan memastikan setiap lembaga pendidikan yang ia bangun tidak hanya mengajarkan kognitif, tetapi juga memprioritaskan keamanan psikologis anak.

Ia rutin membentuk program edukasi untuk orang tua, hingga melatih guru memahami pola perilaku anak. “Kami tidak ingin ada anak yang datang dengan ketakutan dan pulang dengan kecemasan,” katanya. “Kami ingin mereka memiliki pengalaman masa kecil yang menyenangkan di sini,” tambah Pak Iyan.

Menurutnya, sekolah memiliki tanggung jawab moral untuk memastikan setiap anak diperlakukan dengan penuh empati. “Anak-anak bukan miniatur orang dewasa. Mereka punya dunia dan cara berpikir sendiri, tugas kita adalah menjaga agar dunia itu tidak retak,” jelasnya.

Tantangan: Mengubah Pola Pikir Masyarakat

Perjuangan terbesar Pak Iyan bukan pada anak, melainkan orang tua. Masih banyak yang merasa bahwa bicara tentang kesehatan mental seolah-olah menandakan ada yang salah pada anak. Padahal justru dengan memahami emosi anak sejak dini, masalah besar di masa depan bisa dicegah.

Namun langkah kecil yang ia lakukan mulai membuahkan hasil. Banyak orang tua mengaku lebih sadar setelah mengikuti edukasi yang ia berikan. Mereka mulai memahami bahwa ketika anak banyak tingkahnya, itu bukan sebuah “kenakalan,” tetapi sedang berusaha mengungkapkan hal yang tidak bisa ia ucapkan.

Misi yang Lebih Besar: Menciptakan Generasi yang Bahagia

Saat ditanya apa yang ingin ia tinggalkan dalam perjalanan ini, Pak Iyan menjawab sederhana: “Saya ingin anak-anak tumbuh menjadi manusia bahagia, yang tidak memiliki luka masa kecil sehingga mereka tidak takut untuk menjadi dirinya sendiri di masa depan,” tutur Pak Iyan.

Ia berharap dapat membangun ekosistem pendidikan yang menggabungkan akademik dan kesehatan mental untuk membentuk karakter anak secara seimbang. Ia bermimpi menghadirkan lebih banyak program edukasi untuk orang tua dan guru agar semakin banyak anak yang tumbuh dengan hati yang sehat.

“Jadilah orang tua yang baik. Karena Pendidikan anak itu selalu dimulai dari rumah, jangan pernah bergantung Pendidikan dari luar rumah selama di rumahnya belum terdidik dengan baik”, pesannya.

Di tengah dunia yang serba cepat, sosok seperti Pak Iyan menjadi pengingat bahwa pendidikan sejati bukanlah tentang siapa yang tercepat mengenal huruf, angka dan nilai akademis, tetapi siapa yang tumbuh dengan jiwa paling tenang. Dan dari Cibitung, misi sosial itu terus bergerak, menyentuh banyak anak, orangtua dan guru, perlahan namun pasti.

Novian Perdana Putra, S.Pd, C.Ht, CM.NNLP

Seorang Edupreneur yang berfokus pada pengembangan pendidikan Anak Usia Dini. Berpengalaman mengelola lembaga pendidikan TK serta membangun lingkungan belajar yang aman, positif, dan komunikatif.

Selain itu, ia mendalami Hypnotherapy, NLP, dan Coaching, yang mendukung perannya dalam memberikan edukasi terkait kesehatan mental untuk anak, remaja, dan orang tua.

Pengalaman Kerja

  • SMKIT Bina Madani Cikarang – Guru Produktif OTKP (Januari 2023 – Sekarang)
  • Pendiri TK AIUEO SAMARA, Cibitung (Juli 2021 – Sekarang)
  • SMK Global Mulia Cikarang – Guru Produktif OTKP (Jan 2022–Des 2022)
  • PT Sinar Sosro – KPW Jakarta-Banten, Finance Kolektor (Jan 2018–Des 2021)
  • SMK Toga Terang, Bekasi – Guru Mapel Komputer Akuntansi (Agt 2016–Jun 2017)

Pendidikan

Universitas Pendidikan Indonesia (2011–2016), Jurusan Pendidikan Manajemen Bisnis

Sertifikasi Profesional

  • Certified Master Hypnotist (C.MH) – Indonesian Board of Hypnotherapy
  • Certified Hypnotherapy (C.Ht) – Indonesian Board of Hypnotherapy
  • Certified Master Neo NLP (CM.NNLP) – NeoNLP Society
  • Certified NLP Coaching – NLP Coach Association
  • Certified Public Speaking Mastery – Abuzi Training Management