Sidrap, Edarinfo.com – Kemeriahan Musyawarah Daerah (Musda) ke-VI Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap) semakin lengkap dengan terselenggaranya lomba mewarnai tingkat Taman Kanak-Kanak (TK), Sabtu (6/9/2025).

Dari 45 peserta yang ikut ambil bagian, Hafidzah Az-Zahra Sudirman dari TK Islam Terpadu (IT) Nurul Uswah berhasil keluar sebagai Juara I. Kemenangan ini disambut penuh suka cita oleh para guru pendamping dan orang tua murid yang hadir memberikan semangat sejak awal lomba.

Ketua DPD PKS Sidrap, Muh. Ali Hafid, dalam sambutannya saat membuka acara menekankan bahwa kegiatan ini bukan sekadar lomba, melainkan wadah bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri sekaligus mengasah kreativitas sejak dini.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin memberikan ruang bagi anak-anak untuk mengekspresikan diri, sekaligus membangun kepercayaan diri dan kemandirian mereka sejak usia dini,” ujarnya.

Kepala Sekolah TK IT Nurul Uswah, Musdalifah, mengaku bangga atas capaian siswanya yang berhasil meraih Juara I. Menurutnya, keberhasilan ini bukan hanya soal prestasi, tetapi juga bukti nyata bahwa anak-anak mampu berkembang dengan baik jika diberi ruang dan kesempatan.

Hafidzah Az-Zahra Sudirman siswi dari TK Islam Terpadu (IT) Nurul Uswah

“Alhamdulillah, kami sangat bersyukur dan bangga atas pencapaian ini. Anak-anak kami bisa menunjukkan kreativitasnya dengan penuh percaya diri. Semoga ini menjadi motivasi bagi mereka untuk terus belajar dan berprestasi,” ucapnya.

Sebagai informasi, TK IT Nurul Uswah berada di bawah naungan Yayasan Insan Cendikia Sulawesi yang diketuai oleh A. Muh Rizal. Lembaga ini berkomitmen untuk mendukung pendidikan anak usia dini dengan menanamkan nilai kreativitas, kemandirian, dan akhlak mulia sejak dini.

Selain TK IT Nurul Uswah yang meraih Juara I, panitia juga memberikan penghargaan berupa piala, sertifikat, dan uang pembinaan kepada para pemenang lainnya.

Lomba mewarnai ini mendapat antusias tinggi dari anak-anak, guru pendamping, hingga orang tua yang memenuhi area Kantor DPD PKS Sidrap, Kecamatan Maritengngae. Suasana penuh keceriaan terlihat saat para peserta serius menuangkan kreativitas di atas kertas gambar mereka.

Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian Musda VI PKS Sidrap yang tidak hanya berfokus pada agenda internal partai, tetapi juga menghadirkan kegiatan yang dekat dengan masyarakat, khususnya dalam mendukung pengembangan generasi muda sejak usia dini. (*)