Sidrap, Edarinfo.com– Bupati terpilih Kabupaten Sidenreng Rappang (Sidrap), Syaharuddin Alrif, menghadiri prosesi Wisuda Sarjana dan Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) tahun 2024. Acara tersebut berlangsung di Auditorium H. Zaini Razak pada Selasa (24/12). Syahar hadir bersama Wakil Bupati terpilih, Nur Kanaah.
Dalam kapasitasnya sebagai Ketua Ikatan Alumni (IKA) sekaligus anggota Badan Pembina Harian (BPH) UMS Rappang, Syaharuddin menyampaikan ucapan selamat kepada 332 wisudawan. Ia juga menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga besar Muhammadiyah atas doa dan dukungan yang telah membantunya mencapai posisi sebagai Bupati.
“Kewajiban saya untuk berkontribusi pada UMS Rappang. Kami ingin menghadirkan jurusan kedokteran umum di kampus ini dan jurusan kedokteran gigi di ITKesMu. Rugi rasanya jika lima tahun masa jabatan saya tidak digunakan untuk mewujudkan hal ini,” ujar Syahar tegas.
Komitmen Tingkatkan Citra Sidrap
Syahar menegaskan visinya untuk mengembalikan kejayaan Sidrap sebagai Kota Pendidikan terbaik di Sulawesi Selatan, sekaligus mengubah citra negatif yang selama ini melekat pada daerah tersebut. Ia memperkenalkan konsep “Sidrap Berkah”, yang mencakup lima pilar utama: Sidrap Berkah, Sidrap Bersinar, Sidrap Bersih, Sidrap Aman, dan Sidrap Religius.
Sebagai langkah awal, program “Sidrap Berkah” akan dimulai pada malam pergantian tahun dengan menggelar kegiatan keagamaan serentak di 518 masjid. Kegiatan tersebut meliputi salat berjamaah, zikir, membaca Al-Qur’an, dan pengajian. Program ini juga akan dilanjutkan setiap malam Jumat di seluruh wilayah Sidrap.
“Rekam baik-baik, citra 4S ini akan kita ubah menjadi Sidrap yang lebih baik, lebih bersinar, dan lebih religius. Kita akan mulai langkah ini dengan kekuatan doa dan ibadah bersama,” jelas Sekretaris DPW NasDem Sulawesi Selatan itu.
Dorongan untuk Alumni
Menutup sambutannya, Syaharuddin mendorong para alumni UMS Rappang untuk terjun ke dunia kewirausahaan dan membuka lapangan kerja baru. Menurutnya, Pemerintah Daerah Sidrap telah menyiapkan sejumlah program pemberdayaan untuk membantu para lulusan agar dapat berkontribusi dalam dunia kerja.
“Jangan hanya bergantung pada peluang kerja yang ada. Jadilah pencipta lapangan kerja yang mampu membantu perekonomian daerah,” pesannya kepada para wisudawan.
Dengan berbagai program unggulan yang direncanakan, Syaharuddin optimis dapat membawa Sidrap menuju perubahan yang lebih baik di berbagai sektor, termasuk pendidikan, ekonomi, dan keagamaan.(*)