Sidrap, Edarinfo.com– Sempugi sukses melakukan penayangan film dokumenter ASE : Come From Quite A Distance di Aula Panti Asuhan Sejahtera Rappang, Sidrap, Senin 16/09/24.
Film Dokumenter “ASE: Come From Quite A Distance” menampilkan memori kolektif masyarakat tentang pertanian padi To Ugi yang berada dalam bayang-bayang kepunahan. Film ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam merespon krisis pangan melalui revitalisasi dan reinterpretasi nilai-nilai adat, khususnya di sektor pertanian.
“Film ini merupakan upaya untuk mendokumentasikan objek kebudayaan rawan punah. Menjahit kepingan pengetahuan yang tersebar di berbagai wilayah yang ada di sulawesi selatan,” jelas Produser Film, Baso Risal Fahlefi.
Selain itu film tersebut juga menampilkan sistem adat leluhur yang berangkat dari paradigma holistik yang mana isinya menjaga hubungan triadik antara Tuhan, Alam dan Manusia. Film ase ini berusaha untuk menegaskan lembaga hubungan intersubjektivitas manusia dengan alam.
“Film ini adalah sebuah karya yang lahir dari semangat untuk berkarya dan memberikan kontribusi bagi dunia perfilman Indonesia khususnya dalam kearifan lokal yang mulai ditinggalkan”, tambah Baso.
Usai penayangan film ASE, kegiatan tersebut dilanjutkan dengan sesi diskusi dengan menghadirkan Narasumber Sumartan SE., M.P (Dekan Fakultas Pertanian Ichsan Sidrap). Sumartan menilai film tersebut menceritakan tiga aspek diantaranya, aspek budaya, ekonomi, dan sosial.
“Secara pribadi saya mengapresiasi penayangan film ini, terkhusus pada aspek sosiologinya. Semangat gotong royong yang ada pada tradisi pertanian di zaman dulu itulah yang mestinya di kembalikan di zaman saat sekarang ini”, jelasnya.
Film dokumenter ASE : Come From Quite A Distance di sutradarai oleh A. Rewo, Produser, Baso Risal Fahlefi dan di sponsori oleh Kemendikbudristek, Dana Indonesiana , dan LPDP.(*)