Opini, Edarinfo.com– Dalam sebuah pembelajaran, terdapat beberapa komponen yang harus saling berinteraksi dan Beritelerasi satu dengan yang lainnya, maka dari itu penulis akan memaparkan materi tentang apa saja komponen-komponen dalam perencanaan pembelajaran.
1. Tujuan pembelajaran
Merupakan deskripsi pencapaian tiga aspek kompetensi (pengetahuan, keterampilan, sikap) murid yang perlu dibangun melalui satu atau lebih kegiatan pembelajaran.
2. Media pembelajaran
Segala sesuatu yang dapat digunakan untuk menyampaikan atau menyalurkan materi dari guru secara terencana sehingga siswa dapat belajar efektif dan efisien.
3. Strategi pembelajaran
Dapat diartikan sebagai pola kegiatan pembelajaran yang dipilih dan digunakan guru secara kontekstual, sesuai dengan karakteristik siswa, kondisi sekolah, lingkungan sekitar serta tujuan khusus pembelajaran yang dirumuskan.
4. Peserta didik
Peserta didik adalah anggota masyarakat yang berusaha mengembangkan potensi diri melalui proses pembelajaran yang tersedia pada jalur, jenjang dan jenis pendidikan tertentu.
5. Tenaga pendidik
Tenaga pendidikan orang yang bekerja untuk menyampaikan suatu ilmu kepada orang lain baik itu ilmu pengetahuan maupun ilmu tentang suatu ketrampilan.
6. Evaluasi pembelajaran
Evaluasi pembelajaran adalah proses untuk mendapatkan data dan informasi yang diperlukan dalam menentukan sejauh mana dan bagaimana pembelajaran yang telah berjalan agar dapat membuat penilaian (judgement) dan perbaikan yang dibutuhkan untuk memaksimalkan hasilnya.
Penulis, Musnaeni (Mahasiswa IAI DDI Sidrap)