Personel gabungan satfung (satuan fungsi) Polres Sidrap melaksanakan kegiatan patroli mobile malam hari di sekitar wilayah hukum Polres Sidrap. Rabu malam (22/03/2023).

Sidrap, edarinfo.com– Upaya untuk menciptakan situasi Kamtibmas tetap kondusif di bulan suci Ramadhan, Personel gabungan satfung (satuan fungsi) Polres Sidrap melaksanakan kegiatan patroli mobile malam hari di sekitar wilayah hukum Polres Sidrap. Rabu malam (22/03/2023).

Adapun yang menjadi sasaran kegiatan patroli ini adalah Balapan Liar (Bali), Premanisme, Sajam, peredaran Obat-obat terlarang serta kejahatan jalanan lainnya di wilayah hukum Polres Sidrap yang dilaksanakan serentak bersama polsek jajaran selama Bulan Suci Ramadhan 1444 H/2023 M.

Kapolres Sidrap AKBP Erwin Syah. S.I.K melalui Padal (Perwira Pengendali) IPDA Jufri. SH yang memimpin kegiatan menuturkan, Saat pelaksanaan kegiatan personel menemukan dan sekaligus membubarkan remaja yang masih nongkrong hingga larut malam serta melakukan pemeriksaan badan, barang bawaan termasuk surat-surat kendaraan dan identitas diri.

Kegiatan ini dilaksanakan karena maraknya aksi bali (balapan liar) yang kerap kali terjadi pada malam hari serta mengantisipasi kejahatan lainnya.

“Dengan ada nya kegiatan ini sebagai bentuk tugas anggota Polri yang tidak hanya sebagai aparat penegak hukum saja, melainkan juga sebagai pengayom, pelindung dan pelayan masyarakat. Hal ini bertujuan agar terciptanya situasi kamtibmas yang aman dan kondusif terlebih di bulan suci Ramadhan ini”,Tutur Ipda Jufri. (*/Tim)